Saat ini organisasi banyak menjaring kaum remaja untuk turut serta dalam peduli lingkungan. Kegiatan ini beragam ada animal feeding, daur ulang sampai kompetisi membuat program lingkungan.
Beberapa tahun belakangan ini iklim atau cuaca di Indonesia sering tidak menentu. Hal ini terlihat dari keterlambatan musim hujan. Biasanya musim hujan datang pada bulan Oktober, tetapi kali ini muncul pada akhir bulan November. Jika hujan turun, pasti akan muncul bencana alam seperti banjir, tanah longsor dan lain - lainnya. Apabila musim panas, kekeringan pun melanda dimana-mana.
Menurut para ahli llingkungan, perubahan iklim eksterem itu terjadi karena adanya pemanasan global. Pemanasan global adalah meningkatnya suhu udara di bumi karena terperangkapnya panas matahari di atmosfer bumi, yang disebabkan banyaknya jumlah gas rumah kaca. Salah satu penyebabnya adalah karena pemakaian bahan bakar fosil untuk pembangkit listrik. Ini berarti, semakin banyak kita menggunakan listrik
maka semakin besar pula kemungkinan terjadinya pemanasan global. Kondisi inilah membuat anak – anak muda WWF (World Wide Fund for Nature) membuat sebuah kampanye dengan tema “Power Switch” atau hemat energi. Kampanye ini salah satunya dilakukan oleh program membership WWF yang disebut Junior Conservationist (JC). JC ini khusus untuk para pelajar SD, SMP, dan SMA. Secara umum kegiatan JC adalah untuk melaksanakan konsevasi dan pemahaman lingkuangan. Untuk kampanye “Power Switch” JC menyelenggarakan kompetisi hemat listrik, jadi setiap sekolah menyerahkan rekening listriknya selama tiga bulan berturut – turut dan kegiatan lainnya adalah kompetisi daur ulang tong sampah.
Untuk merekrut anggota, JC melakukan kunjungan ke sekolah – sekolah dan menjelaskan pentingya menjaga kelestarian lingkungan hidup. Untuk menjadi anggota JC, calon anggota hanya membayar Rp. 50.000,- pertahun. Sebagai bukti keanggotaan, anggota diberikan satu paket merchandise dan kartu anggota yang juga berfungsi sebagai kartu diskon di Timezone, Sea World, dan Art Graphic.
Dengan adanya kegiatan semacam ini anak – anak muda diharapkan agar dapat mengenal dan menjaga lingkungannya demi kelestarian lingkungan hidup.
by. 5457R@_332
Tidak ada komentar:
Posting Komentar